Soloensis

Magang Jepang #2 Mahasiswa Prodi Teknologi Hasil Pertanian Univet Bantara Sukoharjo

Setelah Kurang lebih 11 Bulan melaksanakan kegiatan Magang Internship di Yukiguni Maitake, Co.Ltd. Jepang. Sebanyak 5 Mahasiswa Teknologi Hasil Pertanian Fakultas Pertanian Universitas Veteran Bangun Nusantara Sukoharjo ditarik kembali ke Kampus untuk menyelesaikan studinya pada tanggal 9 April 2019. Kegiatan magang dilakukan oleh mahasiswa minimal tingkat 4 sebagai salah satu upaya untuk meningkatan kemampuan, wawasan dan pengalaman bekerja dan tinggal di Jepang. Program Internship merupakan program hasil kerjasama internasional fakultas pertanian univet bantara sukoharjo dengan MGI dan PT. Yugikuni Maitake, Co.Ltd yang bergerak pada bidang budidaya, produksi jamur dan pengemasan jamur maitake.

Dari program ini mahasiswa mendapatkan keuntungan yang sanagat banyak, karena selain mendapatkan pengalaman tinggal dan hidup di tengah budaya masyarakat Jepang, mahasiswa juga mendapatkan asrama dan uang saku untuk biaya hidup sehigga sudah mencukupi untuk mengcover aktivitas magang dan trip ke tempat-tempat/destinasi yang menarik di penjuru Jepang. Setelah kepulangan mahasiswa magang Jepang gelombang 2, Insyaalloh pada akhir Mei akan diberangkatkan kembali mahasiswa magang Jepang Gelombang 3.

Selamat dan sukses untuk Prodi Teknologi Hasil Pertanian Universitas Veteran Bangun Nusantara Sukoharjo. Semoga semakin berkualitas dan berkembang.

    Apakah tulisan ini membantu ?

    Add comment