Soloensis

Tak Ketinggalan Informasi Ajang Pencarian Bakat Berkat Solopos

Saat khalayak Indonesia demam ajang pencarian seperti Indonesia Idol, Rising Star Indonesia, X-Factor, dan sebagainya ada satu media yang selalu aktual dan terkini dalam pemberitaan ajang pencarian bakat tersebut. Yang menarik media tersebut berasal dari daerah yaitu Surakarta atau Solo. Alhasil Solopos layak disebut media daerah bercita rasa nasional.

Berita-berita nasional terkini dari reportase harian Solopos memang mudah ditemui di halaman pertama penelusuran via Google. Beritanya juga bukan hanya segmen hiburan, melainkan juga berita nasional yang penting.

Ya dengan adanya teknologi internet maka seolah menghapus sekat-sekat batas geografi. Media harian dari daerah bisa memiliki kualitas yang sejajar dengan media harian yang berkantor pusat di Jakarta. Dan langkah Solopos membuat portal berita online sejak beberapa tahun silam dan beralamat di solopos.com merupakah langkah yang tepat. Oleh karena sebagian masyarakat saat ini telah memanfaatkan media online dalam mencari berita karena dianggap lebih cepat dibandingkan koran secara fisik.

Saya termasuk yang menikmati suguhan berita Solopos.com yang aktual. Meskipun saya tinggal di Jakarta, saya merasa dekat dengan Solopos. Dan saya merasa senang dan terbantu dengan berita-berita terkini Solopos.com tentang ajang pencarian bakat di bidang musik, seperti Indonesia Idol, X-Factor 2 dan Rising Star Indonesia.

Meskipun saya suka mengikuti tontonan pencarian bakat di bidang musik, ada kalanya saya merasa mengantuk karena acaranya biasanya dihelat hingga tengah malam. Solopos inilah yang menjadi rujukan informasi terkini tentang informasi hiburan ini ketika tidak sempat menonton atau ketika sudah mengantuk dan tidak mampu menonton hingga acara tuntas. Yang membuat saya salut, berita tersebut ada kalanya begitu cepat dirilis, 1-2 jam dirilis setelah acara atau ketika momen unik hadir di ajang pencarian bakat tersebut. Berita hiburan ini juga disajikan menarik, padat, dan tidak bertele-tele sehingga cocok dengan karakter pembaca era digital saat ini, seperti saya, yang haus informasi singkat dan padat.

Saat ini Solopos terus mengembangkan sayapnya. Setelah memiliki portal berita, Solopos juga memiliki kanal televisi beralamat di www.solopos.tv. Solopos juga berupaya mendekatkan diri dengan masyarakat terutama generasi muda dan netizen dengan memiliki akun media sosial seperti twitter yakni @soloposdot.com dan juga facebook. Solopos juga memiliki lini untuk membangkitkan semangat menulis dan wadah untuk belajar menulis bersama di kalangan masyarakat dengan nama Soloensis yang berasal dari kata Solo dan kata ensis yang bisa bermakna asal atau menunjukkan lokasi, sehingga Soloensis bisa bermakna dari Solo. Saya suka membaca artikel-artikel jurnalisme warga di Soloensis karena di sinilah warga bisa belajar menulis dan berbagi tentang apa yang ada di sekitarnya.

Selamat ulang tahun Solopos. Dengan usia yang memasuki 18 tahun semoga Solopos yang memiliki motto “Meningkatkan Dinamika Masyarakat” makin eksis dan terus memberikan kontribusi bagi warga Solo dan seluruh masyarakat Indonesia.

Apakah tulisan ini membantu ?

dewi_puspa00

Suka Nulis dan Melamun

View all posts

Add comment