Soloensis

Desa Tanah Harapan Butuh Perhatian Pemda Sigi

SIGI – Sejak ditahun 2010 pemerintah desa Tanah Harapan Kecamatan Palolo Kabupaten Sigi, kurang mendapat perhatian serius dari Pemerintah Daerah Kabupaten Sigi.

Salah satu contoh rencana pembangunan jembatan penghubung desa Tanah Harapan dengan desa Ranteleda dan rencana rehabilitasi jalan desa Tanah Harapan belum disahuti dalam penganggaran pemerintah daerah.

Seperti halnya di ungkapkan kepala desa Tanah Harapan Marthen Tatengnge saat ditemui media ini Senin, (20/03) mengungkapkan, rencana pembangunan jembatan dan perbaikan jalan desa itu sudah sering kali kami ajukan dalam Musrembang kabupaten, tetapi sampai sekarang ini belum juga disahuti oleh pemerintah kabupaten Sigi.

Padahal kata Marthen, ditahun 2013 dan 2016 kami sudah pernah dijanji oleh pemerintah daerah kabupaten sigi untuk menganggarkan pembangunan jembatan. tapi belum ada juga realisasinya. Bahkan ditahun 2016 kemarin dari pihak BAPEDA kabupaten Sigi bersama anggota DPRD Sigi sudah meninjau lokasi yang akan dibangun. Jelasnya dengan kecewa

“yang saya merasa prihatin kepada anak sekolah dari desa Tanah Harapan selalu menyebrang sungai tersebut sebab fasilitas jembatan belum ada.” Kata Marthen

Lanjut Marthen, selain itu juga, kondisi jalan desa kami ini sudah sangat parah rusak dan berlubang, karena jalan ini terakhir dikerjakan pada tahun 1995 lalu. Sehingga sekarang ini kami sangat kecewa bahwa selama ini pemerintah daerah belum ada merealisasikan usulan kami disaat Musrembang tahun 2016 lalu.

Olehnya itu, saya selaku kepala desa Tanah Harapan sangat mengharapankan kepada pemerintah daerah khususnya Bupati Sigi dan dinas terkait agar merealisasikan usulan kami tersebut. Sebab selama ini bantuan masuk didesa Tanah Harapan masih sangat kurang. Harapnya. (Nandi)

Apakah tulisan ini membantu ?

Add comment