Soloensis

Jurusan Teknologi Rekayasa Multimedia di Telkom University

 

Berkembangnya teknologi berdampak pada multimedia. Tentu saja diperlukan sumber daya manusia yang mumpuni. Jurusan Teknologi Rekayasa Multimedia di Telkom University adalah program studi yang hadir karena latar belakang tersebut.

Teknologi rekayasa multimedia mempelajari rekayasa komputer yang dioptimalkan untuk meningkatkan kinerja sistem multimedia dengan menggunakan teknik-teknik multimedia. Berikut penjelasan terkait jurusan teknologi rekayasa multimedia.

Telkom University: Jurusan Teknologi Rekayasa Multimedia

Universitas Telkom adalah perguruan tinggi swasta terbaik yang ada di kota Bandung, Jawa Barat. Universitas ini juga meraih akreditasi “A” oleh BAN PT. Untuk program studi teknologi rekayasa multimedia berada di bawah Fakultas Ilmu Terapan.

1.     Program Studi

Penerapan program studi ini menggunakan rancangan 144 SKS dan masa studi empat tahun setara delapan semester. Ada program magang di dalamnya yang dapat melatih kemampuan mahasiswanya untuk terjun ke lapangan pekerjaan. Ada banyak kerjasama yang bisa anda ikuti melalui prodi ini.

2.     Visi dan Misi

Visi yang dimiliki oleh program studi ini adalah mahasiswa dapat memiliki kompetensi teknologi multimedia interaktif serta memiliki daya saing di tingkat Nasional maupun Internasional di tahun 2023.

Misi dari prodi ini adalah menyelenggarakan pendidikan teknologi multimedia untuk tingkat nasional maupun internasional, mengembangkan penelitian terkait pengembangan teknologi yang terintegrasi ke konten multimedia, dan melakukan kerja sama dengan industri film.

Mahasiswa dari prodi ini nantinya diharapkan bisa dapat membuat produk multimedia dalam bentuk suara ataupun video serta bisa juga berbentuk aplikasi atau website. Prodi di Universitas Telkom juga menyediakan kelas internasional.

3.     Peluang Kerja

Mungkin banyak orang awam yang bingung nanti lulusan dari prodi ini bisa bekerja di mana? Lulusan dari jurusan ini dapat bekerja sebagai desainer web, desainer grafis, animator, ilustrator, perancang media interaktif, video editor, fotografer, sound effect maker, dan juga berpeluang menjadi youtuber.

Jadi untuk peluang kerja bagi lulusan jurusan Rekayasa Multimedia ini cukup banyak. Terutama bagi generasi muda yang memanfaatkan teknologi dan internet di dalam kesehariannya. Termasuk untuk mendapatkan penghasilan.

Di era digital ahli dalam hal multimedia sangatlah menjanjikan prospek karirnya. Jurusan Teknologi Rekayasa Multimedia di Telkom University bisa menjadi pilihan untuk belajar teknologi multimedia.

    Apakah tulisan ini membantu ?

    Zamhari S, Kom. I

    Hanya manusia yang suka belajar

    View all posts

    Add comment