Soloensis

Manfaat Media Sosial Bagi Usaha Bisnis

Perkembangan media pada beberapa waktu belakangan sangatlah pesat. Teknologi-teknologi yang semakin canggih merupakan pengaruh yang besar dalam dunia komunikasi saat ini. Media yang menjadi “ikon” media modern dan paling berpengaruh adalah media Internet dan teknologi popular seperti smartphones. Dengan adanya internet dapat membuat kita berkomunikasi dengan siapapun dengan perbedaan waktu dan tempat secara geografi. Waktu inilah yang dinamakan Social Media Online. Sosial Media adalah istilah yang digunakan untuk menggambarkan interaksi yang terjadi di anatara kelompok atau individu.

Media sosial atau disebut juga dengan jejaring sosial, seperti Facebook, Twitter, Instagram, dan masih banyak lagi ternyata tidak hanya digunakan sebagai tempat berkumpul atau berbagi di dunia maya.  

Seperti yang telah dijabarkan diatas, ternyata social media juga bermanfaat untuk mengembangkan sebuah bisnis.  Saat ini telah banyak para pengusaha yang beralih ke media social dalam memasarkan produk mereka baik barang maupun jasa. Alasan mengapa jejaring social bisa menjadi alat promosi yang paling efektif yaitu aksesnya cepat dan mudah, sehingga produk yang dipasarkan melalui media social akan cepat dikenali masyarakat. Selain itu juga jaringannya luas dan tidak terbatas. Untuk yang terakhir yaitu gratis. Penggunaan media social sebaga sarana promosi tidak dikenakan biaya apapun.

Oleh karena itu, menggunakan media social sebagai sarana promosi untuk produk sangatlah tepat karena ada beberapa macam alasan mengapa media social untuk sarana promosi, diantaranya adalah akses mudah dan cepat, jaringannya luas dan tidak dikenakan biaya sedikitpun alias gratis.

    Apakah tulisan ini membantu ?

    Febriana Huhah

    Mahasiswa Komunikasi dan Penyiaran Islam 16

    View all posts

    Add comment