Soloensis

Viral di media sosial, seperti inilah wisata Igir Kandang yang berada di Pemalang Selatan

Wisata Viral Igir Kandang

Kota Pemalang kian menunjukkan pesona alamnya. Terbaru, di Pemalang Selatan terdapat destinasi wisata yang sedang viral di media sosial. Namanya adalah Igir Kandang. Wisata ini berlokasi di Desa Clekatakan, Kabupaten Pemalang. Penikmat wisata ini tentunya bukan hanya wisatawan lokal, tetapi juga dari berbagai daerah seperti Purbalingga, Batang, hingga Pekalongan.

Mereka rela datang jauh-jauh demi menyaksikan hamparan alam yang sangat indah. Terlebih lagi udara dingin yang menyelimuti kulit, akan terasa sejuk ketika kita menghirupnya. Kealamian udara dan air yang masih terjaga membuat wisatawan betah berlama-lama di sini. Lokasi bukit Igir Kandang persis terletak di lereng Gunung Selamat.

Bukit Igir Kandang berada di ketinggian 1300 mdpl. Jika kita berada di puncak bukit Igir Kandang, kita akan disajikan pemandangan desa Gombong, Pratin, Moga, Belik, hingga Pulosari. Selain itu, Gunung Selamat juga terlihat sangat dekat, tentu saja hal ini menjadi daya tarik tersendiri bagi wisatawan untuk mengabadikan momen melalui kamera mereka.

Lokasi Wisata

Lokasi Wisata Igir Kandang berada di Desa Clekatakan, Pemalang Selatan. Jarak tempuh dari alun-alun kota Pemalang menuju Igir Kandang sekitar 1.5 jam saja. Sedangkan jarak antara tempat wisata dengan jalan raya Gombong-Pratin sekitar 3 menit menggunakan kendaraan.

Jalan menuju wisata agak rusak, jadi bagi wisatawan yang ingin berkunjung ke Igir Kandang diharapkan berhati-hati. Bagi wisatawan yang membawa kendaraan, kendaraan akan diparkirkan di area wisata. Tempat parkir berada di bawah bukit, jadi untuk menuju puncak bukit, harus jalan kaki. Tenang saja, lokasinya tidak terlalu menanjak dan tidak terlalu jauh. Jadi kita tidak akan merasa lelah.

Di atas bukit juga terdapat warung-warung yang menyediakan berbagai jajanan. Jika kita lelah bisa langsung mampir untuk sekedar menikmati makanan sekaligus menyaksikan keindahan alam. Puncak bukit juga lumayan luas, kita dapat mengitarinya untuk menemukan spot foto yang bagus.

Keindahan Alam

Meski wisata Igir kandang belum selesai 100% tetapi kita sudah bisa menyaksikan keindahan alam yang luar biasa. Hamparan pepohonan hijau mengitari bukit ini, sehingga sangat cocok untuk diabadikan. Apalagi Gunung Selamet menghadap langsung ke bukit Igir Kandang, tentu menjadikan view semakin cantik. Ditunjang dengan ketinggian lebih dari 1000 kaki, kita bisa menjadikan pemandangan desa-desa sekitar sebagai objek foto.

Ladang di sekitar bukit juga terlihat sangat apik untuk diabadikan. Sebagai background untuk berfoto tentu menambah kesan wah, karena masih sangat alami. Di atas bukit juga disediakan toilet umum untuk wisatawan. Pemandangan alam dapat dinikmati ketika pagi hari, siang, sore, atau malam hari. Biasanya wisatawan yang ingin menyaksikan matahari terbenam, bintang berjajar di langit, dan mata hari terbit adalah mereka yang melaksanakan camping ground.

Canping Ground

Camping ground menjadi daya tarik tersendiri bagi wisatawan karena mereka tidak perlu memanjat gunung yang menjulang tinggi. Wisatawan hanya perlu ke bukit Igir Kandang. Apalagi lokasi bukit yang sangat luas, dapat menampung ratusan wisatawan untuk berkemah.

Wisatawan dapat membawa sendiri peralatan untuk berkemah. Tetapi jika kalian tidak membawanya, kalian dapat menyewanya. Pihak pengelola wisata Igir Kandang menyediakan perlengkapan kemah seperti tenda, senter, dan lain sebagainya. Kalian akan dibuat takjub karena keindahan Pemalang Selatan begitu jelas ketika malam hari. Apalagi jika matahari terbit, semua berlomba-lomba mengabadikan momen menggunakan ponsel atau kamera masing-masing.

Harga Tiket Masuk

Harga tiket masuk cukup murah kok, kalian hanya perlu merogoh kocek Rp. 5000 saja per orang. Harga tersebut sudah termasuk tiket untuk parkir. Lumayan murah bukan? Nah kalau kalian ingin Camping, kalian harus merogoh kocek Rp. 15000 hingga Rp. 25000 saja. Bagaimana? Cukup murah bukan? Bagi kalian yang tidak memiliki peralatan camping, pihak pengelola juga menyediakan tenda kok. Jadi, jangan khawatir untuk tidak bisa menikmati keindahan alam yang tengah populer ini.

    Apakah tulisan ini membantu ?

    Add comment